Senin, 05 Juli 2021

Arti Al Mulk

 Assalamualaikum warahmatullahi wabaraakatuh Quraners 🌈


Temen-temen pasti gak asing sama salah satu Asmaul Husna ini, yakni Al-Malik. 


Tapi artinya apa ya?

Al-Malik artinya adalah yang Maha Merajai. 


Kekuasaan dan kerajaan Allah Swt itu sempurna dan pasti tidak terbatas dan lintas batas (lintas waktu atau sepanjang masa, lintas umat dan bangsa, lintas agama dan budaya, lintas alam semesta, dan lintas segalanya). Kekuasaan-Nya itu Maha Tinggi, tidak dapat disentuh dan dipengaruhi oleh siapapun. Oleh karenanya, sebagai hamba al-Malik (‘abd al-Malik),


manusia harus bersikap rendah hati, tidak sombong, tidak semena-mena, dan tidak arogan dengan kekuasaan semu dan sementara yang dimilikinya. 


Hal tersebut tertulis dalam Al-Quran yang artinya

“Dialah Allah Yang tiada Tuhan selain Dia, Raja, Yang Maha Suci, Yang Maha Sejahtera, Yang Mengaruniakan Keamanan, Yang Maha Memelihara, Yang Maha Perkasa, Yang Maha Kuasa, Yang Memiliki segala Keagungan, Maha Suci Allah dari apa yang mereka persekutukan.” [Al-Hashr : 23]


Bagaimana teman-teman sudah mengerti dibalik nama Al-Malik?

https://onedayonejuz.org/daftar

#marimengajitanpatapi #marimengaji #indonesiacintaquran #indonesiacintaalquran #ngajitiaphari #komunitas #odoj #onedayonejuz #odojer #asmaulhusna #Al-Malik #MahaMerajai #99namaAllah

Jumat, 02 Juli 2021

Doa Kami

*Surga untuk Keluarga Shalih....*


رَبَّÙ†َا ÙˆَØ£َدۡØ®ِÙ„ۡÙ‡ُÙ…ۡ جَÙ†َّÙ€ٰتِ عَدۡÙ†ٍ ٱلَّتِÛŒ ÙˆَعَدتَّÙ‡ُÙ…ۡ ÙˆَÙ…َÙ† صَÙ„َØ­َ Ù…ِÙ†ۡ Ø¡َابَاۤÙ‰ِٕÙ‡ِÙ…ۡ ÙˆَØ£َزۡÙˆَ ٰ⁠جِÙ‡ِÙ…ۡ ÙˆَØ°ُرِّÛŒَّÙ€ٰتِÙ‡ِÙ…ۡۚ Ø¥ِÙ†َّÙƒَ Ø£َنتَ ٱلۡعَزِیزُ ٱلۡØ­َÙƒِیمُ


_"Ya Tuhan kami, masukkanlah mereka ke dalam surga ‘Adn yang telah Engkau janjikan kepada mereka, dan orang yang shalih di antara nenek moyang mereka, suami/isteri, dan keturunan mereka. Sungguh, Engkaulah Yang Mahaperkasa, Mahabijaksana"._

(QS. Ghafir : 8)


✅ Ayat ini merupakan do'a yang kedua, dari para malaikat pemikul 'Arsy, seperti yang disebutkan di ayat sebelumnya

✅ Do'a kedua ini adalah do'a untuk semua anggota keluarga, yang dapat mempertahankan keshalihan mereka, hingga diwafatkan oleh Allah swt

✅ Do'a kemuliaan yang pasti mustajab, dari makhluk yang mulia para malaikat, untuk hamba-hamba yang mulia di dunia

✅ Di Surga 'Adn kelak, semua anggota keluarga; dari orang tua, suami/isteri, dan anak cucu, akan dipertemukan kembali oleh Allah swt

✅ Kebersamaan tersebut diraih karena kebersamaan mereka, dalam keshalihan dan keta'atan sepanjang hidup di dunia

✅ Orang tua karena jasa mereka menshalihkan anak. Suami isteri yang saling membantu dalam keshalihan. Serta anak keturunan yang shalih, yang selalu mendo'akan mereka

✅ Lengkaplah kebahagiaan semua anggota keluarga, dengan berbahagia bersama di surga, mendapat kenikmatan dan kemuliaan dari Allah swt, tanpa henti selama-lamanya



#ustadzatabikluthfi


Kamis, 01 Juli 2021

MINDFULNESS di awal Juli

Departemen Rekruitmen dan Training PSDM One Day One Juz


*ODOJ SPIRIT MESSAGE (OSM)*


MINDFULNESS UNTUK RAIH KETENANGAN 


Isu kesehatan mental menarik perhatian dari banyak kalangan, khususnya di masa pandemi ini. Berbagai permasalahan yang terjadi sebagai efek dari pandemi menimbulkan kecemasan, ketakutan, kesedihan, dan kegelisahan pada diri banyak orang.


Salah satu praktik yang bisa kita lalukan untuk menjaga kesehatan mental di tengah situasi yang tak pasti ini adalah dengan melakukan teknik mindfulness. Mindfulness bermakna menyadari penuh, khusyu', pada aktivitas dan kondisi yang ada saat ini. 


Mindfulness mengajarkan kita untuk hidup pada realita saat ini. Tidak dibanyangi penyesalan atas masa lalu yang sudah terjadi dan tidak dikhawatirkan pada kondisi masa depan yang belum terjadi. Fokus pada saat ini yang masih berada dalam kendali kita. 


Masa kini yang kita isi dan optimalkan dengan kebaikan akan mampu mengantarkan kita pada masa depan yang cemerlang sekaligus menjadi pengobat kesalahan di masa lalu. Hadirlah  sepenuhnya pada kehidupan kita saat ini dan berikan yang terbaik yang kita bisa.


Saat ada pikiran negatif  yang melintas di pikiran sehingga membuat perasaan tidak tenang, praktekkan kembali teknik mindfulness. Dengan cara menarik nafas panjang, tahan sejenak, lalu hembuskan perlahan lewat mulut, lalu ucapkan hamdalah. Lakukan teknik ini beberapa kali sampai perasaan kita menjadi tenang kembali.


Ketenangan adalah obat bagi kegelisahan. Sadari dan syukuri tarikan dan hembusan nafas kita untuk melatih mindfulness dan meraih ketenangan. Tak lupa ingat Allah di dalamnya, perkuat dengan membaca dan meminta petunjuk-nya lewat Alquran. Semoga apapun permasalahan yang ditemui, dengan memiliki hati yang tenang, akan mampu melewatinya dengan penuh hikmah.

Sukmadiarti Perangin-angin

Instagram: @sukmadiarti_psikolog

Www.sukmadiarti.com

-Dept. Rekruitmen dan Training PSDM-

OSM-1763/2021